SEJARAH DESA LAPOKAINSE
Desa Lapokainse merupakan daerah pemekaran dari Desa Guali pada tahun 1987. Seiring perkembangan zaman, selama 33 tahun terakhir Desa Lapokainse mengalami 2 kali perubahan kabupaten dan 2 kali perubahan kecamatan. Pertama adalah Kabupaten Muna, namun setelah pemekaran di tahun 2014 kini desa Lapokainse secara geografis dan administratif masuk ke dalam wilayah kabupaten Muna Barat. adapun kecamatan pertama Sawerigadi dan sekarang Kusambi. Sejak berdirinya Desa Lapokainse, telah mengalami 8 kali pergantian kepala desa, terhitung sejak tahun 1987 sampai sekarang sebagai berikut:
Kepala Desa sejak berdirinya Desa Lapokainse adalah sebagai berikut:
No.
|
Nama
|
Masa Jabatan
|
Keterangan
|
1.
|
TAPAHAYA
|
1987-1989
|
|
2.
|
LA ODE MUDA
|
1989-1992
|
|
3.
|
LA OSE M
|
1992-1995
|
|
4.
|
LA NADIRI
|
1995-2000
|
|
5.
|
LA OSE M
|
2000-2007
|
|
6.
|
LA DAERAH
|
2007-2019
|
|
7.
|
ABDUL HAKIM,SM
|
2019-2020
|
PJ
|
8.
|
LA ODE MOHIRABU
|
2020- Sekarang
|
|
Sumber : Profil Desa Lapokainse Bulan Oktober 2020
Masyarakat Desa Lapokainse terdiri atas beberapa rumpun yang merupakan mayoritas penduduk lapokainse, yakni, Rumpun Kowouno, Mabuti, Kararano yang semuanya berasal dari kampong lama Kabupaten Muna.
Kirim Komentar